PenaRaja.Com,- Masih dalam suasana bulan Ramadhan, Kades Pancur Jaya Jalin Silaturahmi bersama Awak Media Di Kantor Desa Pancur Jaya, Dalam suasana penuh keakraban dan kehangatan sebagai ajang Silaturahmi sejumlah awak Media, memenuhi undangan di Kantor Desa, Kamis 20/03/2025, Kegiatan di buka oleh sekdes Pancur Jaya, Fery Permana.
Terlihat hadir bersama dalam kegiatan silaturahmi, Sekdes Pancur Jaya, Kadus, Staff Desa, dan seluruh Awak media yang bekerja sama dengan Pemerintah Desa Pancur Jaya.
Kegiatan yang berlangsung dengan tujuan mempererat dan menjalin ajang silaturahmi antara Pemerintah Desa dan para Jurnalis/Wartawan, Demikian juga dimaksudkan untuk membangun sinergitas yang positif untuk mendukung transparansi dan akuntabilitas informasi yang akurat kepada masyarakat terkait pengelolaan keuangan anggaran dana desa.
Dalam sambutannya PJ Kepala Desa Pancur Jaya, dr.Nelya Sasmita apresiasi dan menyambut dengan baik secara langsung para awak media yang hadir. " Terimakasih kepada awak media yang hadir hari ini, karena hari ini masih dalam suasana bulan suci Ramadhan dan sebentar lagi kita akan menyambut Hari Raya Idul Fitri, saya mewakili Pemerintah Desa Pancur Jaya Mengucapkan mohon Maaf Zahir Bathin" ucapnya.
Demikian juga atas peran serta media yang selama ini menyampaikan Informasi kepada Publik. “Media adalah mitra strategis kami dalam menyampaikan berbagai program dan kebijakan desa kepada masyarakat. Komunikasi yang baik akan membawa dampak positif bagi perkembangan Desa Tamalate”, ujarnya lagi.
Pada kesempatan tersebut juga berbagai topik dibahas, mulai dari capaian program pembangunan desa hingga rencana strategis yang akan dilakukan. Para Jurnalis juga diberikan kesempatan untuk berdiskusi langsung, mengajukan pendapat, serta memberikan masukan yang konstruktif. Hal ini menciptakan suasana yang interaktif dan penuh dengan nuansa kekeluargaan.
Kegiatan ini diharapkan dapat menjadi hal yang baik dalam membangun kerjasama yang lebih erat antara pemerintah desa dan Media sehingga informasi yang disampaikan ke masyarakat semakin berkualitas, efisien dan akurat. “Kami berharap hubungan baik ini dapat terus terjalin untuk kemajuan bersama,”tegas PJ Kades Pancur Jaya.
Bahkan, ajang silaturahmi ini diakhiri dengan salam salaman dan Fhoto bersama yang menambah keakraban pemerintahan desa bersama awak Media.
( Marhisam)
0Komentar