BSd9TUM5TpA9GUzpGUOoTUM0Gd==
Light Dark
Pebalap Liar di Duri Kocar-kacir Didatangi Polisi, Puluhan Motor Terjaring

Pebalap Liar di Duri Kocar-kacir Didatangi Polisi, Puluhan Motor Terjaring

Pebalap Liar di Duri Kocar-kacir Didatangi Polisi, Puluhan Motor Terjaring
Daftar Isi
×
Foto: Gabungan Sat Lantas dan Sat Shabara Polres Bengkalis dengan Polsek Mandau amankan pebalap liar 


PenaRaja.com - Tim gabungan Sat Lantas dan Sat Shabara Polres Bengkalis dengan Polsek Mandau menertibkan Balap Liar (Bali) di kota Duri, Sabtu (28/01/2023), malam.

Foto: puluhan motor Bali diamankan petugas


Aksi penegak hukum ini patut diacungi jempol, hingga Minggu (29/01/2023), dinihari pukul 02.30 WIB masih tetap berjaga. Hingga berhasil membubarkan aksi kenakalan remaja itu dan menjaring puluhan unit sepeda motor yang sudah dimodifikasi khusus untuk balapan. 

Didatangi petugas, puluhan pebalap liar kocar-kacir berhamburan tak tentu arah. Seketika, suasana Simpang Garoga menjadi senyap dan tenang.

"Kita akan terus berada disini, hingga aksi ini hilang. Kita juga mengagendakan penertiban dengan melibatkan lebih banyak pihak lagi", ujar Kapolres Bengkalis AKBP Setyo Bimo Anggoro, S.I.K., melalui Kasat Lantas Polres Bengkalis AKP Kaliman Siregar, SH saat memimpin penertiban balap liar tersebut.

Dikatakan Kasat yang dikenal religi dan tegas ini juga menghimbau agar orang tua lebih jeli dalam memperhatikan buah hatinya. 

"Kami berharap orangtua agar selalu memberikan arahan kepada anak-anaknya. Dan yang terpenting, tidak mengizinkan anaknya  mengemudi kendaraan bermotor tanpa SIM. Mohon kerjasamanya demi kenyamanan kita bersama. Kami tidak akan berhenti bertindak", tegasnya.

Diakhir, Kasat Lantas mengatakan, sepanjang malam di sejumlah titik yang dianggap rawan dari aksi balap liar itu dipaksa berhenti dengan ketegasan puluhan personil gabungan. (Eston)

0Komentar

Special Ads